Pages

Tuesday, 7 October 2014

Pañcasīla Unsur Kelima: Bagaimana Jika Minum Minuman Keras tapi Tidak Mabuk?

Minum minuman keras mabuk kesadaran lemah
Minum minuman keras.
Berbicara mengenai peraturan kemoralan (sīla), sebagai umat Buddha tentu kita langsung teringat pada lima unsur kemoralan mendasar (pañcasīla). Kita sebagai umat Buddha dianjurkan untuk menjaga lima moralitas tersebut agar tidak melanggarnya. Kelima unsur moralitas itu secara singkat adalah menghindari pembunuhan, pengambilan barang yang tidak diberikan, perbuatan asusila, berkata bohong, dan minum minuman keras yang menyebabkan lemahnya kesadaran.

Dalam tulisan saya kali ini, saya akan cenderung memfokuskan tulisan ini pada pembahasan unsur yang kelima dari pañcasīla Buddhis. Bunyi dari unsur kelima ini adalah, “Surāmerayamajjapamādaṭṭhānā veramaṇi sikkhāpadaṁ samādiyāmi.” Yang berarti, “Aku bertekad melatih diri menghindari minum minuman keras yang dapat menyebabkan lemahnya kesadaran.”

Monday, 6 October 2014

Berbagai Jenis Definisi Moralitas (Sīla)

Moralitas, sila, kemoralan, definisi moralitas
Moralitas
Apakah “Moralitas” atau Sīla?
Dalam Paṭisambhidhāmagga, i, 44; terdapat pernyataan, “Kiṁ sīlanti cetanā sīlaṁ, cetasika sīlaṁ, saṁvaro sīlaṁ, avītikkamo sīlanti.” Pernyataan tersebut berarti, “Apakah yang dimaksud dengan sīla atau moralitas? Kehendak (cetanā) adalah sīla, faktor-faktor batin (cetasikā) adalah sīla, pengendalian diri (saṁvara) adalah sīla, dan ketiadaan pelanggaran adalah sīla.

Kehendak (Cetanā) sebagai Sīla
Secara umum, moralitas dapat diukur atau diketahui dari perilaku badan jasmani dan ucapan seseorang. Dari perilaku seseorang yang baik, biasanya kita dengan mudah menentukan bahwa ia adalah orang dengan moralitas yang baik. Demikian pula jika seseorang senantiasa mengucapkan kata-kata yang ramah, lemah lembut, dan kata-kata baik, secara otomatis kita menganggap orang tersebut memiliki moralitas yang baik. Sebaliknya, jika seseorang senantiasa berkata dan berperilaku yang buruk, kita menganggap orang tersebut tidak memiliki moralitas.

Wednesday, 16 July 2014

Desain Taman Vihara yang Menarik



Buddhist Images- Vihara atau dalam bahasa Indonesia wihara, adalah sebutan bagi tempat ibadah umat beragama Buddha. Wihara biasa digunakan sebagai tempat umat Buddha berkumpul untuk melaksanakan puja bakti dan meditasi. Namun demikian, wihara juga memiliki fungsi lain, misalnya tempat untuk berdiskusi Dhamma dan pembinaan umat Buddha.

Desain Taman Vihara yang Menarik
Tanaman yang dibentuk menyerupai patung Buddha.

 Agar umat betah berlama-lama mengunjungi suatu wihara, maka akan sangat baik jika wihara memiliki taman. Taman-taman tersebut bisa dibuat sesuai dengan tema. Misalnya taman Buddhis. Jadi bentuk-bentuk tanaman dan pohon atau bunga dapat didesain sedemikian rupa yang menggambarkan simbol-simbol Buddhis.

Tuesday, 15 July 2014

Gambar Ucapan Selamat Asadha Puja/ Asalha Puja

Asalha Puja
Khotbah Dhammacakkappavatana Sutta

Selamat Hari Raya Asalha 2558 Era Buddhis. Pada kesempatan kali ini, buddhist-images akan memposting tentang gambar-gambar yang dapat digunakan sebagai kartu ucapan Hari Asalha. Sebagaimana kita ketahui, sebagai umat Buddha kita memiliki empat hari besar. Salah satunya hari Asalha.

Thursday, 12 June 2014

PENJELASAN MEDITASI OLEH BHIKKHU UTTAMO MAHATHERA


Meditasi adalah bagian dari ajaran Sang Buddha yang tidak terpisahkan dengan praktik-praktik Dhamma lainnya. Meditasi sangat membantu kita untuk memahami ketidak-kekalan (anicca), ketidak-puasan (dukkha), dan tanpa diri yang kekal (anatta). Oleh karena itu, sebagai umat Buddha, kita dianjurkan untuk senantiasa melatih pikiran dan konsentrasi kita melalui latihan meditasi.

Meditasi dapat dipraktikan oleh siapa saja. Sebagai pekerja kantor, guru, pelajar, peneliti, bahkan semua profesi dan bidang pekerjaan, Anda dapat melakukan meditasi. Selain itu, praktik meditasi tidak mengenal batasan usia. Mulai dari anak-anak, remaja, dewasa, maupun manula dapat mempraktikkan meditasi.

Namun demikian, untuk pemula tetap perlu melatih meditasi di tempat yang sesuai. Misalnya di tempat yang jauh dari keramaian, tempat yang bersih, dan nyaman. Hal ini dibutuhkan untuk menunjang pembentukan pondasi awal konsentrasi yang dibutuhkan.

Selamat berlatih meditasi.

Saturday, 8 March 2014

Petapa Sumedha Menyatakan Tekad untuk Menjadi Sammasambuddha

Berikut ini penggambaran peristiwa Petapa Sumedha bertekad untuk mencapai Sammasambuddha.

Petapa Sumedha Menyatakan Tekad untuk Menjadi Sammasambuddha buddhist Images
Petapa Sumedha bertekad mencapai Sammasambuddha kepada Buddha Dipankara.
Pada zaman Buddha Dipankara, terdapat seorang petapa yang memiliki kemampuan luar biasa. nama Petapa tersebut adalah Petapa Sumedha. Pada suatu ketika, Petapa Sumedha sedang berkeliling dengan cara terbang melayang mengitari kota. Kemudia Petapa Sumedha melihat gerombolan orang di bawah sedang bekerja meratakan tanah.

Wednesday, 5 March 2014

Berbagai Bentuk Patung Buddha

Patung Buddha
Bagi pemeluk agama Buddha, kata Buddha tentu tidak asing lagi. Buddha adalah gelar bagi seseorang yang telah mencapai penerangan sempurna. Hal itu lebih mengacu pada sammasambuddha. Buddha memiliki cinta kasih dan kasih sayang kepada semua makhluk.  beliau membabarkan ajaran mulia untuk menunjukkan jalan kebahagiaan kepada semua makhluk.

Untuk mengenang sosok Buddha, pada perkembangan selanjutnya dibuatlah patung Buddha. Tujuannya adalah agar umat Buddha mampu merenungkan kebajikan-kebajikan yang dilakukan oleh Buddha. Adalah suatu hal yang salah jika seorang umat Buddha menggunakan patung Buddha sebagai sarana memohon sesuatu.

Monday, 3 March 2014

Kumpulan Foto Keindahan Candi Borobudur Indonesia

Borobudur di pagi hari.
Candi Borobudur adalah candi terbesar yang ada di Indonesia. Candi ini memiliki corak bangunan candi Buddha. Candi Borobudur dibangun oleh dinasti Syailendra ketika Kerajaan Mataram Kuno berjaya.

Saat ini dalam peta geografis, Candi Borobudur terletak di Magelang, Jawa Tengah, Indonesia. Candi Borobudur merupakan aset kebudayaan bagi bangsa Indonesia. Bangunan Candi ini pernah terkubur beberapa ratus tahun. Bangunan ini ditemukan lagi oleh Raflesh dari Inggris.

Friday, 28 February 2014

Kumpulan Gambar Shwedagon Pagoda Myanmar

Shwedagon Pagoda adalah pagoda yang sangat terkenal di Myanmar. Kabarnya, pagoda ini didirikan oleh Tapusa dan Balika. Mereka adalah dua orang yang mengunjungi Sang Buddha sesaat setelah Sang Buddha mencapai penerangan sempurna.

Shwedagon Pagoda
Setelah mereka memberikan dana makanan berupa kue beras kepada Sang Buddha, mereka menyatakan tekad untuk mengambil Buddha dan Dhamma sebagai perlindungan. Dengan demikian mereka adalah siswa awam pertama dari Buddha Gotama. Saat hendak pergi, mereka kemudian meminta kepada Buddha untuk memberikan sesuatu untuk dapat dihormati demi mengenang kebajikan Buddha. Buddha kemudian memberikan lima helai rambut.

Wednesday, 19 February 2014

Patung Buddha Terbesar

Buddhist Images--Buddharupang adalah istilah dalam agama Buddha yang memiliki arti patung Buddha. Dalam beberapa negara yang mayoritas warga negaranya beragama Buddha, akan banyak ditemui berbagai macam bentuk patung Buddha. Misalnya saja di Thailand, terdapat salah satu tempat yang memiliki patung Buddha dengan ukuran besar, yaitu Wat Muang. Tinggi patung Buddha tersebut adalah 96 meter dan lebarnya 63 meter. Selain itu di Hongkong juga ada patung Buddha dengan ukuran yang besar. Biara Po Lin merupakan biara yang memiliki patung Buddha dengan ukuran yang menakjubkan.

Friday, 14 February 2014

Lambang-lambang Agama Buddha

http://buddhist-images.blogspot.com/
Buddharupang (patung Buddha) adalah simbol yang selalu ada dalam cetya.

Buddhist Images--Pelaksanaan ritual keagamaan selalu melibatkan simbol-simbol keagamaan, demikian pula dengan ritual agama Buddha. Adapun simbol-simbol yang hampir selalu dilibatkan dalam ritual adalah buddharupang (patung Buddha), lilin, dupa, bunga, buah, dan air. Simbol-simbol tersebut diletakkan dalam satu meja atau tempat khusus yang bisa disebut sebagai cetya.

Thursday, 13 February 2014

Pindapata

Pada kesempatan ini, Buddhist Images akan membahas mengenai suatu kegiatan yang dilakukan oleh para bhikkhu maupun samanera, yaitu pindapata. Pindapata merupakan aktivitas para bhikkhu dan samanera untuk menerima dana makanan dari umat. Dengan demikian, para umat dapat memanfaatkan momen tersebut untuk menambah perbuatan baik dengan memberikan dana makanan kepada para bhikkhu maupun samanera.

http://buddhist-images.blogspot.com/
Para bhikkhu dan samanera sedang bersiap-siap melaksanakan pindapata.

Wednesday, 12 February 2014

Patirupaka Shwedagon Pagoda

http://buddhist-images.blogspot.com/
Patirupaka Shwedagon Pagoda tampak megah dari depan.

Posting Buddhist Images kali ini akan membahas tentang Patirupaka Shwedagon Pagoda. Pagoda ini adalah replika dari Shwedagon Pagoda di Myanmar. Bagi Anda yang pernah ke Myanmar pasti mengenal bahwa Myanmar adalah negara dengan julukan negeri 1000 pagoda. Hal itu tidak luput dari banyaknya pagoda yang dibangun di negara tersebut.